Statistik

Pengamatan langsung aktivitas di seluruh WordPress.com

Ini adalah kumpulan statistik dari seluruh WordPress.com yang kami putuskan berbagi dengan dunia. Tertarik dengan statistik Anda sendiri? Tiap blog WordPress.com menyertakan sistem statistik terintegrasi, juga tersedia untuk situs WordPress yang dikelola sendiri dengan Jetpack.

Statistik berikut ini adalah untuk blog yang dihosting di WordPress.com, baik dengan subdomain maupun domain mereka sendiri, atau blog dengan hosting eksternal yang menggunakan plugin Jetpack dan merupakan bagian jaringan kami.

Berapa banyak orang yang membaca blog?

Lebih dari 409 juta orang melihat lebih dari 23.0 miliar halaman tiap bulan.

Lihat statistik pageview bulanan.

Berapa banyak kiriman yang dipublikasi?

Pengguna menghasilkan sekitar 82.0 juta kiriman baru dan 72.0 juta komentar baru tiap bulan.

Lihat statistik kiriman lainnya.

Siapa yang mempublikasi di WordPress.com?

Dari TechCrunch hingga TED, CNN, Major League Baseball dan National Football League, pengguna WordPress.com dengan rentang begitu luas.

Kami memiliki blog penerbit yang berfokus pada beberapa situs WordPress terkemuka. Anda juga dapat melihat pengguna terkenal lainnya atau melihat pilihan editor kami di Terbitan Terkini.

Di bagian dunia mana WordPress.com digunakan?

Kami menyediakan hosting bagi blog WordPress yang ditulis dalam lebih dari 120 bahasa. Di bawah ini adalah uraian 10 bahasa teratas:

  1. Inggris: 71%
  2. Spanyol: 5,1%
  3. Bahasa Indonesia: 2,5%
  4. Portugis (Brasil): 2,5%
  5. Prancis: 1,5%
  6. Jerman: 1,3%
  7. Italia: 1%
  8. Turki: 0,7%
  9. Belanda: 0,6%
  10. Rusia: 0,5%

Pertanyaan Umum

Topik apa yang sering ditulis di WordPress.com?
Semuanya! Periksa tag kami untuk mendapatkan kilasan (bahasa lainnya: Spanyol, Bahasa Indonesia, Prancis, Jerman…).

Bagaimana WordPress jika dibandingkan dengan platform publikasi lainnya?
Terkadang ini agak subjektif, namun kami menyukai bagan Google Trends ini dibandingkan beberapa platform terkemuka.

Apakah WordPress akan terus berkembang?
Tidak ada tanda-tanda melambat. Di tahun 2014, puluhan ribu situs baru WordPress dibuat setiap hari. Blog terus begitu populer di seluruh dunia, dan kami sekarang mengamati tren yang berpotensi semakin besar lagi: penerbit menggunakan WordPress untuk membuat berbagai situs selain blog — situs berita, situs perusahaan, majalah, jejaring sosial, situs olahraga, dan lainnya. Etalase WordPress menampilkan banyak contoh yang menarik.

Apa bedanya antara WordPress.com dan WordPress.org?
WordPress.com adalah layanan yang menyediakan hosting blog WordPress. WordPress.org adalah komunitas tempat pengembang mengerjakan perangkat lunak WordPress sumber terbuka. Anda dapat mengunduh perangkat lunak untuk dijalankan di server web Anda sendiri. Masih bingung? Mungkin Anda perlu membaca dokumen dukungan ini.

Anda punya statistik publik lagi?
Mengapa ya. Berikut informasi mengenai sematan (kiriman yang berisi Twitter, Flickr, YouTube, Photobucket, Vimeo, dan lainnya) dan beberapa statistik serbaneka (mendukung permintaan, mengubah tema, avatar baru).